Jumat, 23 Desember 2011

Perempuan Cantik dapat Merusak Kesehatan Anda

Bertemu perempuan cantik dapat berakibat buruk bagi kesehatan Anda, demikian hasil penelitian sejumlah ilmuwan.


Sebuah penelitian dari University of Valencia, sebuah universitas tertua dan terbesar di Spanyol, menyebutkan, berada lima menit hanya berdua dengan seorang perempuan cantik dapat meningkatkan level cortisol, hormon stres tubuh, pria. Efek ini meningkat pada pria yang percaya bahwa perempuan tersebut "di luar jangkauan mereka".

Cortisol diproduksi tubuh yang mengalami stres fisik atau psikologis dan telah dikaitkan dengan penyakit jantung.

Para peneliti telah menguji 84 mahasiswa pria dengan meminta mereka duduk di sebuah ruangan dan memecahkan teka-teki Sudoku. Dua orang asing, satu laki-laki dan satu perempuan, juga ada di dalam ruangan tersebut.


Ketika perempuan asing itu meninggalkan ruangan dan dua orang pria itu tetap duduk di sana, tingkat stres kedua relawan pria itu tidak muncul. Namun, ketika seorang relawan pria tinggal sendirian dengan si perempuan asing yang cantik, tingkat cortisol-nya meningkat.

Para peneliti menyimpulkan, "Dalam penelitian ini, kami menilai bahwa bagi sebagian besar pria, kehadiran seorang perempuan cantik dapat menyebabkan persepsi bahwa ada kesempatan untuk pacaran. Sementara sejumlah pria mungkin menghindari perempuan yang atraktif karena berpikir, mereka 'tidak mungkin dapat memacari perempuan tersebut', mayoritas akan merespon dengan kecemasan dan sebuah respons hormonal yang terjadi berbarengan."

"Penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat cortisol pria meningkat setelah terjadi kontak sosial singkat selama lima menit dengan seorang wanita muda yang menarik."

Cortisol dapat memiliki efek positif dalam dosis kecil, yaitu meningkatkan kewaspadaan dan kesejahteraan. Namun, peningkatan kadar cortisol kronis dapat memperburuk kondisi kesehatan, seperti memicu penyakit jantung, diabetes, hipertensi dan impotensi.

Kamis, 22 Desember 2011

10 Konspirasi Terbesar Sepanjang Sejarah


VIVAnews - Setiap peristiwa
besar dalam sejarah selalu
mengundang tafsir ganda:
antara fakta dan dugaan.
Karena itulah muncul teori-
teori konspirasi yang
menawarkan alternatif
penjelasan.
Konspirasi pertama adalah
insiden jatuhnya UFO Roswell
di New Meksiko pada 1947.
Berikut ini 10 konspirasi yang
terbesar di dunia sepanjang
sejarah.
1. Insiden 11 September 2001
Dengan kekuatan web dan juga siaran langsung di televisi, peristiwa yang terjadi
pada 11 September 2001, saat teroris menyerang World Trade Centre di New York dan
Pentagon di Washington, sanggup melebihi kehebohan insiden Rosswell dan
penembakan John F Kennedy. Meskipun AS mengklaim serangan tersebut direncanakan
Al-Qaeda, investigasi resmi dan tidak resmi terhadap rubuhnya menara kembar tersebut
menyimpulkan bahwa kegagalan struktural terjadi dalam peristiwa tersebut.
Konspirasi disebut-sebut terjadi dalam peristiwa ini. Beberapa pihak meyakini
pemerintah AS telah memberikan peringatan, namun tak bisa menghentikan
serangan tersebut. Mereka yakin pemerintahan George W Bush menutup mata terhadap
peringatan ini karena ingin mengibarkan peperangan dengan negara Timur Tengah.
Sekelompok besar orang yang disebut 9/11 Truth Movement, menemukan bukti bahwa
pesawat tidak menghantam
Pentagon dan WTC. Kejadian
tersebut karena pembakaran
bahan bakar dalam pesawat
itu sendiri. Sebab, terdengar
ledakan dalam pesawat
bahkan sebelum ia menabrak
menara kembar.
2. Pembunuhan John F
Kennedy
John F Kennedy ditembak pada
Jumat, 22 November 1963 di
Dallas, Texas pukul 12.30
waktu setempat. Dia terluka
parah saat ditembak ketika
mengemudi iring-iringan mobil
bersama istrinya Jacqueline
Kennedy. Investigasi 10 bulan
yang dilakukan oleh Warren
Commission pada 1963 hingga
1964, United States House
Select Committee on
Assassinations (HSCA) pada
176 hingga 1979, dan
investigasi pemerintah lain
menyimpulkan bahwa sang
presiden dibunuh oleh Lee
Harvey Oswald, yang akhirnya
ditembak mati oleh Jack Ruby
dalam tahanan.
Namun, keraguan muncul dari
penjelasan yang menyebutkan
Oswald adalah satu-satunya
pria bersenjata yang
menembak mati Kennedy.
Rekaman iring-iringan yang
diambil oleh Abraham
Zapruder mendukung
keyakinan bahwa ada empat
tembakan yang dilakukan,
bukan tiga seperti yang
disebutkan Warren
Commission. Rekaman dalam
film tersebut juga
menunjukkan sedikitnya ada
satu tembakan yang datang
dari arah yang berbeda
dengan Oswald.
Ini juga didukung oleh
beberapa saksi mata. Banyak
yang percaya beberapa
tembakan dilakukan oleh
kelompok bersenjata yang
bersembunyi di balik bukit.
Pada 1979, House Select
Committee on Assassinations
(HSCA) menemukan
kecacatan investigasi yang
dilakukan FBI dan Warren
Commission. HSCA juga
menyimpulkan ada empat
tembakan yang dilakukan dan
kemungkinan terdapat
konspirasi di dalamnya.
Namun, beberapa
penyelidikan, salah satunya
oleh National Academy of
Sciences mempertanyakan
keakuratan bukti yang
digunakan HSCA yang
menemukan empat tembakan.
3. UFO di Rosswell
Peristiwa ini terjadi lebih dari
setengah abad yang lalu, di
mana terjadi teori konspirasi
mengenai unidentified flying
objects (UFO–piring terbang).
Sesuatu jatuh di Rosswell,
New Mexico sebelum 7 Juli
1947.
Orang menduga itu adalah
piring terbang. Namun, AS
menjawab, itu hanyalah
kecelakaan balon cuaca. Pada
1989, mantan penjaga makam,
Glenn Denis menyebutkan ia
turut terlibat dalam otopsi
alien yang dilakukan di
pangkalan udara Rosswell.
4. NASA Memalsukan
Pendaratan di Bulan
Pendaratan di bulan yang
dilakukan NASA adalah murni
tipuan. NASA dan beberapa
pihak telah melakukan
penipuan publik agar percaya
bahwa pendaratan tersebut
benar-benar terjadi dengan
merekayasa peralatan, juga
mengumpulkan bukti,
termasuk foto, kaset
rekaman, transmisi, dan
contoh batuan.
Pihak yang berpikir NASA
melakukan penipuan melihat
keganjilan dalam foto dan
juga rekaman yang
ditunjukkan. Beberapa di
antaranya ialah adanya batu
karang dalam permukaan
bulan, bendera yang ditanam
Buzz Aldrin bisa berkibar
dengan aneh padahal di bulan
tak ada udara, kurangnya
bintang di atas angkasa, dan
juga bayangan yang jatuh ke
arah yang berbeda. Beberapa
pengamat telah menunjukkan
dengan rinci bukti-bukti tipuan
yang dilakukan NASA.
5. Kelompok Illuminati dan
Orde Dunia Baru
Konspirasi terjadi saat
kelompok kuat dan rahasia
(Illuminati, grup Bilderberg,
dan kelompok rahasia)
merencanakan memerintah
umat manusia dengan
pemerintahan dunia tunggal.
Banyak peristiwa-peristiwa
dalam sejarah disebut-sebut
telah direkayasa oleh
kelompok ini dengan satu
tujuan, New World Order
(NWO). Kelompok-kelompok
ini menggunakan dana politik,
rekayasa sosial, kontrol
pikiran, dan propaganda
ketakutan berbasis untuk
mencapai tujuan mereka.
Tanda-tanda kehadiran NWO
akan ditunjukkan dengan
adanya piramida terbalik di
Great Sale di AS, terdapat di
Denver International Airport,
dan pentagram dalam
rencana kota. Organisasi-
organisasi internasional
seperti Bank Dunia, IMF, Uni
Eropa, PBB, dan NATO
terdaftar sebagai organisasi
pendiri dari New World Order.
6. Elvis Presley Memalsukan
Kematiannya Sendiri
Beberapa pihak meyakini
bahwa Elvis"The King"
Presley tidak meninggal pada
1977. Banyak fans yakin ia
masih hidup, dan kini ia
bersembunyi dengan beragam
alasan. Klaim ini didukung
dengan ribuan penampakan
Presley setelah kematiannya.
Alasan utama yang
mendukung Presley telah
memalsukan kematiannya
terlihat dalam kuburannya.
Dia atas kuburnya, nama
tengahnya adalah Aron yang
dieja Aaron. Namun"Aaron"
sebenarnya adalah nama
tengah dari Presley. Rupanya
baik Presley maupun ayahnya
mencoba mengubah namanya
menjadi"Aaron" agar mirip
dengan saudara kembar
Presley yang telah meninggal,
Jesse Garon Presley.
7. Shakespeare Bukanlah
Shakespeare
Siapa penulis bahasa Inggris
terbesar? Di antara banyak
kandidat alternatif yang telah
diajukan Francis Bacon,
Christopher Marlowe, William
Stanley, dan Edward de Vere
yang paling populer.
Teoritikus percaya, kurang
adanya bukti bahwa aktor
dan pengusaha yang dikenal
sebagai Shakespeare dari
Stratford bertanggung jawab
untuk karya-karya yang
membesarkan namanya.
Sangat sedikit informasi
biografis yang ada tentang
Shakespeare.
8. Paul McCartney Telah Mati
"Paul telah mati" adalah
legenda setempat yang
menyebutkan Paul McCartney
telah meninggal dalam
kecelakaan mobil pada 1966
dan digantikan oleh orang
yang mirip dan suara yang
sama. Bukti atas kematian
McCartney terdiri atas
"petunjuk" ditemukan di
antara banyak rekaman The
Beatles. Ratusan bukti telah
dikutip beberapa kali oleh
berbagai macam orang.
Laporan diduga terdengar
ketika lagu dimainkan
mundur, simbolisme yang
ditemukan di lirik jelas, dan
citra ambigu pada cover
album. Beberapa dari mereka
yang terkenal, seperti fakta
bahwa McCartney adalah
satu-satunya Beatle
bertelanjang kaki dan keluar
dengan langkah yang lain
pada sampul Abbey Road.
9. Harold Wilson Adalah Agen
Soviet
Anatoliy Golitsyn, seorang
penyeberang Soviet telah
menyatakan Wilson adalah
mata-mata KGB. Lebih jauh ia
menyatakan Hugh Gaitskell
dibunuh oleh KGB dan ia
akhirnya bisa digantikan oleh
pemimpin Partai Buruh,
Harold Wilson.
Selain itu, mantan perwira MI5
Peter Wright menyatakan
dalam memoarnya -
Spycatcher- bahwa dia telah
diberitahu bahwa Wilson
adalah seorang agen Soviet.
MI5 berulang kali diselidiki
Wilson selama beberapa
tahun sebelum memutuskan
bahwa ia tidak memiliki
hubungan dengan KGB.
Pada program TV BBC, The
Plot Against Harold Wilson,
disiarkan pada 2006, itu
menyatakan bahwa militer
berada di titik meluncurkan
kudeta terhadap Wilson pada
1974. Wilson sendiri
mengatakan kepada BBC
bahwa ia takut dan sedang
dirusak oleh MI5 pada akhir
1960 setelah devaluasi sterling
dan lagi pada 1974 setelah ia
nyaris memenangi pemilihan
melawan Edward Heath.
10. Virus AIDS Diciptakan di
Laboratorium
Berdasarkan teori Dr William
Campbell Douglass, banyak
yang percaya bahwa bahwa
HIV direkayasa secara
genetika pada 1974 oleh
World Health Organisation. Dr
Douglass percaya bahwa itu
adalah usaha berdarah dingin
untuk membuat virus
pembunuh yang kemudian
digunakan dalam percobaan
yang sukses di Afrika. Orang
lain telah mengklaim bahwa
itu diciptakan oleh CIA atau
KGB sebagai sarana untuk
mengurangi populasi dunia.

Berbohong Ternyata Membahayakan Kesehatan !


Mereka yang dalam posisi menyembunyikan sesuatu menempatkan dirinya dalam bahaya. Rasa bersalah hanyalah awal. Seiring dengan rasa bersalah, mereka yang berbohong, menghilangkan kebenaran atau menyimpan rahasia berisiko terhadap beberapa komplikasi kesehatan.

"Sebagai permulaan, berbohong melepaskan hormon stres. Peningkatan hormon ini menyebabkan denyut jantung dan pernapasan meningkat, pencernaan melambat, dan hipersensitif pada serat otot dan saraf," kata MD Saundra Dalton-Smith, penulis Set Free to Live Free: Breaking Through the 7 Lies Women Tell Themselves.

Efeknya mungkin tidak serius, tapi seiring waktu, berbohong dapat menyebabkan kondisi, seperti penyakit jantung koroner, stroke, kanker, diabetes, dan gagal jantung. Mengapa?

"Tekanan darah meningkat dalam hati ketika Anda berbohong. Inilah yang dapat mengancam hidup Anda dalam jangka waktu lama," kata Dr Smith, seperti dikutip dari Bettyconfidential.

Sebagai informasi, kaitan antara tekanan darah dan berbohong seperti ditunjukkan alat pendeteksi kebohongan. Polygram atau lie detector bisa akurat menguji kebohongan karena alat ini mengukur tekanan darah seseorang.

Mungkin berbohong tidak secara cepat membuat Anda terserang stroke, tapi ada bukti bahwa semakin Anda berbohong, semakin mudah Anda mendapatkan bencana.

Menurut hasil penelitian pada November 2010 oleh Departemen Psikologi Universitas Ghent di Belgia dan telah dipublikasikan jurnal Consciousness and Cognition, "Sering berkata jujur membuat seseorang sulit berbohong, dan sering berbohong membuat seseorang lebih mudah berbohong."

"Dengan kata lain, Anda menuai apa yang Anda tabur. Semakin sering Anda berbohong maka semakin mudah Anda melakukannya, begitupun sebaliknya," kata Dr Smith.

Mereka yang kerap berbohong atau menyimpan rahasia besar selama bertahun-tahun mungkin tidak merasakan gangguan apapun. Namun dari waktu ke waktu, mereka secara signifikan lebih berisiko pada kondisi kesehatan yang buruk.

Ternyata, berbohong tidak hanya menyakiti hati seseorang secara, tapi juga tubuh Anda.

"Daripada terjebak dalam lingkaran setan kebohongan seperti dalam film The Dilemma, jalan terbaik adalah jujur secara konsisten," saran Dr Smith.

Pengaruh Maksiat Terhadap Sistem Imun Tubuh ( Ngeri ! )


Bagaimana hubungan antara kemaksiatan dengan sistem imun, apakah di antara keduanya bisa saling mempengaruhi?

Sebuah penelitian dilakukan untuk melihat efek ketegangan pada sistem imun. Orang cemas, takut dan gelisah cenderung memiliki sistem imun yang rendah. Penelitian ini dilakukan terhadap orang-orang yang hendak terjun payung untuk pertama kalinya.

Peneliti menemukan bahwa satu minggu sebelum penerjunan, si calon penerjun mengalami ketegangan yang luar biasa. Keadaan tersebut terus berlangusung sampai tiga hari berikutnya sehingga mereka tidak bisa berfikir dengan jernih. Pada saat itu, kadar kortisol dan adrenalin meningkat secara drastis.

Adrenalin ini mendorong mereka untuk meminta agar penerjunan segera dilaksanakan supaya segala beban dan ketegangan lekas hilang. Pada sisi lain, kadar kortisol pun meninggi sehingga sistem pertahanan tubuh mereka menurun. Inilah mengapa, pada saat menantikan hal-hal yang mendebarkan, seseorang sering jatuh sakit.

Nah, ketika seseorang telah berhasil melewati psychological barrier, kadar testoteron dalam tubuhnya akan meningkat karena ia sudah terlepas dari belenggu ketakutan dan kecemasan. Selanjutnya, peningkatan kadar testosteron akan mendorong terjadinya aktivitas seksual. Oleh karena itu, orang-orang yang mengalami suasana cemas dan takut berkepanjangan, yang ditandai dengan naik turunnya kadar kortisol dan adrenalin, kadar testosteron dalam tubuh mereka cenderung naik turun.

Salah satu ciri bangsa yang tidak sehat secara psikologis adalah rakyat hidup dalam suasana penuh ancaman dan kecemasan. Lalu, sebagian mereka menjadikan aktivitas seksual sebagai katarsis atau medium pelepas ketegangan. Semakin cemas suatu masyarakat semakin tinggi tingkat perzinaan di dalamnya. Seolah-olah mereka mencari pengganti (subtitusi) dari kecemasannya.

Ketika seseorang melakukan perzinaan, ia terjebak dalam kemaksiatan yang beruntun. Salah satunya adalah ketakutan akan munculnya efek negatif dari perzinaan tersebut, misalnya ; takut terkena penyakit menular, takut terbongkar dan sebagainya. Ada pula ancaman-ancaman di alam bawah sadar yang tidak kentara, yaitu takut akan dosa dan murka Tuhan.

Seprofesional apa pun pezina, tetap saja ia takut berdosa. Ketakutan ini akan hilang kalau ia mencari lagi penyaluran yang bisa membuatnya terlena, yaitu dengan berzina lagi. Namun sayang, ketakutan dan kecemasan itu tidak hilang malahan semakin menjadi-jadi. Untuk meredamnya, ia pun mulai menggunakan zat-zat aditif supaya perasaan bersalah tersebut dapat terlupakan. Akhirnya, ia mulai mengonsumsi obat-obat terlarang dan melakukan hiburang-hiburan yang lain.

Apakah semua perbuatan tersebut juga akan menimbulkan bencana alam? Jawabnya "Ya". Orang yang sudah terjebak dalam kecemasan, akan berbuat maksiat atas dorongan testosteron. Ia pun berbuat tamak dan rakus dalam memenuhi semua kebutuhannya. Lalu melakukan eksplorasi alam secara berlebihan untuk mencari alat tukar kenyamanan berupa uang tanpa memikirkan dampak lanjutan dari perilakunya.

Itulah sebabnya, dalam masyarakat yang gemar maksiat acapkali persediaan sumber daya alam menipis dan hutan menjadi gundul.
Dengan berkaca pada kenyataan tersebut, dapat disimpulkan bahwa imunitas yang rendah dapat berpengaruh terhadap ketamakan, yang berakhir dengan kerusakan alam dan lingkungan sekitar.

Rabu, 21 Desember 2011


Percaya Diri merupakan hal yang sangat penting yang harus ada pada diri seseorang menurut admin. Mengapa? karena tanpa rasa Percaya Diri kita akan merasakan bahwa sekeliling kita gelap! ya, seakan-akan kita berada di dalam jurang yang sangat curam dan gelap bahkan tidak ada tanda-tanda kehidupan sama sekali. Nah, dengan rasa Percaya Diri ini lah kita dapat merasakan bahwa seluruh dunia melihat ke arah kita, dan mengatakan Haaaii!

Terkadang rasa Percaya Diri itu ada bahkan sangat besar sehingga membuat seseorang merasakan sensasi seperti dunia memeluk dan menuruti apa katanya. akan tetapi terkadang rasa Percaya Diri itu dapat menghilang, yang dapat membuat seseorang seperti terasingkan ke dalam sebuah goa yang sangat gelap tanpa ada penghuninya sama sekali.

Oleh karena itu disini admin akan memberitahukan kamu hal-hal sepele atau hal-hal kecil yang dapat meningkatkan rasa Percaya Diri kamu, bahkan hingga 75%! hmm menarik bukan? mari kita lihat apa-apa saja hal-hal sepele itu.

1. Ngobrol dengan diri sendiri di cermin
Lho? kok bisa? aneh yaa.. haha.. ya memang kelihatan aneh tapi ini manjur banget loh.. admin sudah sering mempraktekkannya hehehe.. ngobrol lah seperti kamu sedang mengajar pada diri kamu sendiri. bayangkan kamu adalah seorang master yang sedang memberikan ilmu atau pelajaran kepada puluhan orang murid kamu.

atau ngobrol tentang apapun itu, dan jika kalian jago atau lagi dalam masa pembelajaran bahasa asing ngobrol aja pake bahasa asing, dan ga usah takut salah!

2. Membantu orang lain dengan ikhlas
Entah mengapa setiap admin membantu orang lain, admin merasa bahwa rasa percaya diri jadi makin bertambah. Mungkin karena kita sudah merasa bahwa diri kita dapat bermanfaat bagi orang lain.. hmm coba deh.

3. Dengerin lagu yang dapat membangkitkan semangat
Yup, cara yang satu ini juga dapat di bilang ampuh kenapa? karena musik dapat mentriger emosi seseorang. saat kita mendengarkan lagu atau musik sedih, maka kita akan merasa ikut ikutan sedih begitu juga jika kita mendengarkan lagu yang fun, happy, dan bersemangat maka energi itu juga akan tertular kepada kita.

4. Mengajarkan atau Membagi ilmu kepada orang lain
Kalo kamu punya Ilmu coba deh di bagikan sama orang lain, pasti ilmu itu akan jadi lebih berguna. dan saat kamu mengajarkan ilmu kamu kepada orang lain otomatis kamu juga makin tambah pinter! tenang aja ilmu ga habis-habis kok, tuhan akan memberikan kamu ilmu yang lebih lagi saat kamu membagi ilmu kamu ke sesama. sharing is fun!

5. Membuat orang lain tertawa
Coba kamu kasih jokes atau humor ringan sama temen-temen kamu, kalo mereka tertawa PD kamu otomatis meningkat! ga percaya? coba deh kalo garing gimana dong? ya itu sih DL... huahuahua ;D.

6. Tersenyum dan Bersyukur
Ini dia yang penting sekali, kita harus bersyukur terhadap apa yang telah diberikan tuhan kepada kita. coba deh kita bayangkan orang-orang lain yang tidak seberuntung kita.

dan tersenyum lah atas apa yang telah diberikan tuhan kepada kita. tersenyum itu juga obat awet muda loh.. jadi jangan sungkan-sungkan untuk tersenyum. asal jangan keseringan ntar dikirain gila.. wkwkw..

7. Ngobrol dengan orang asing
Nah ini dia nih yang paling seru khususnya buat cowok ya, coba deh kalian ngobrol sama cewek atau kenalan sama cewek yang balum sama sekali kalian kenal! atau sama siapapun itu, mau tukang becak kek, tukang koran, mba-mba, ya coba ngobrol aja.

Mungkin rasa nya agak sedikit ekstrim bagi sebagian cowok
untuk berkenalan dengan cewek yang belum kita kenal sama sekali. Tapi cara ini sudah admin buktikan 65% bahkan hingga 90% dapat meningkatkan rasa percaya diri kamu secara instant! ga percaya? coba deh

8. Beraffirmasi
Fokuskan pikiran kalian ke hal-hal yang positif. bayangkan kalian adalah orang yang penuh percaya diri dan bisa mendapatkan apa yang kalian inginkan, dan yakin lah!

Coba kalian bilang dalam hati misal “Saya Ganteng” banyak-banyak nanti otak kalian akan merespon hal tersbut, dan alam bawah sadar kalian akan berkata Saya Ganteng! dan kalau otak bawah sadar udah berkata, no matter what they say deh!

awal mula kristen-eramuslim .com



Assaalammualaikum

Saya merupakan muallaf, yang ingin saya tanyakan adalah sejak kapan ajaran nasrani nabi Isa a.s berubah menjadi ajaran kristen seperti sekarang ini.siapa penggagasnya sehingga menyesatkan banyak orang.dan pada saat ini masih adakah injil yang asli?kalo ada dimana?apakah pada saat zaman Rasullulah agama kristen telah ada?jika telah ada apakah pada saat itu Rasullulah pernah memeranginya atau berusaha mengembalikan umat kristen ke jalan yang lurus untuk bersyahadat.atas jawabannya saya ucapkan terima kasih untuk dijadikan pencerahan bagi saya.

fardhy
Jawaban

Alaykumsalam wr.wb. Alhamdulillah jika saudara Ferdinando telah menemukan cahaya Islam dan menyadari atas kekeliruan agama sebelumnya yang pernah dianut. Semoga Allah senantiasa melimpahkan keberkahanNya atas pilihan saudara dalam memeluk Islam. Semoga jua tetap istiqomah di jalan Dienul Haqq ini. Allahuma amin.

Saudaraku, Yesus alias Nabi Isa as. merupakan nabi yang diturunkan Allah kepada Bani Israil. Tugasnya adalah untuk menyelamatkan Bani Israil dari kesesatan yang telah lama dilakukan kaum tersebut. Allah SWT masih menyayangi kaum Musa as. ini dan menurunkan satu nabi lagi khusus untuk mereka. Nabi Isa as. mengaku jika dirinya diutus Allah hanya untuk kaumnya saja, Bani Israil, dan bukan untuk umat manusia seluruh dunia.

Di dalam Injil sendiri ada peristiwa di mana Yesus menolak seorang wanita Kanaan (Palestina) yang meminta anaknya disembuhkan dari kemasukan setan,Yesus menolak dan mengatakan, “Aku diutus hanya kepada domba-domba yang hilang dari umat Israel.” (Matius 15 :24). Yesus sendiri menolong perempuan itu juga, namun tidak menyuruh perempuan itu untuk ‘pindah keyakinan’. Penegasan itu juga nampak dari pesan Yesus kepada para muridnya yang mewantiwanti mereka untuk tidak menyebarkan ajarannya kepada orang selain dari Bani Israil.

Kedua belas murid itu diutus oleh Yesus dan Ia berpesan kepada mereka: “Janganlah kamu menyimpang ke jalan bangsa lain atau masuk ke dalam kota orang Samaria, melainkan pergilah kepada domba-domba yang hilang dari umat Israel." (Matius 10:5-6)

Telah jelas bahwa Yesus menegaskan dirinya hanya untuk Bani Israil. Namun para misionaris mengklaim bahwa hal itu hanya berlaku sebelum kebangkitan. Setelah dibangkitkan maka misinya untuk umat manusia seluruh dunia. Perubahan mendasar ini berangkat dari ajaran Paulus, seorang Yahudi dari Tarsus yang mengaku-aku sebagai murid Yesus.

Ajaran Paulus inilah, -ditulis pada 49 M (Galatia-, yang mempengaruhi Injil-injil yang ditulis sesudahnya yakni injil Markus (55 M), Injil Matius (60-an M), Injil Yohanes (80 M), dan Injil Lukas (60 M). Paulus, Yahudi dari Tarsus, di dalam banyak ayat Injil digambarkan sebagai seorang murid yang banyak tidak patuh pada Yesus, bahkan Yesus dalam banyak ayat memarahi dia hingga menendangnya.

Paulus inilah yang kemudian mengubah ajaran Nabi Isa as. yang berhaluan paganisme Yahudi. Namun hal ini terjadi tidak terlepas dari kondisi sosial budaya bangsa Yahudi sebelum masa Nabi Isa. Turun. Minimal ada tiga kondisi yang bisa kita telaah. Pertama, Aqidah orang-orang Yahudi telah terkontaminasi kepercayaan Paganisme Babilonia.

Sekitar 50 tahun (586-535 SM) bangsa Yahudi berada di pengasingan di Babilonia yang masyarakatnya menyembah berhala. Kedua, pada tahun 334 SM, Alexander raja Yunani menguasai bangsa Yahudi dan menyebarkan faham Filsafat yang kemudian mempengaruhi pemikiran orang-orang Yahudi. Ketiga, bangsa-bangsa yang menaklukan orang-orang Yahudi adalah penganut politeisme. Ini pun berpengaruh kepada aqidah bangsa Yahudi.

Ketika Nabi Isa as, menyampaikan ajaran Allah SWT, pengaruh kepercayaan paganisme memang sudah mengakar kuat di tengah-tengah masyarakat, maka terjadilah penyimpangan pemahaman oleh Paulus terhadap ajaran yang dibawa Nabi Isa as. Paulus pun mengklaim bahwa telah bertemu Yesus (Isa) dan diangkat sebagai rasulnya. Ia kemudian mengajarkan ajaran Isa yang telah dicampur adukkan dengan filsafat Yunani dan Paganisme.

Allah SWT sudah mengingatkan hal ini dalam Surah Al Baqarah ayat 87,

“..Dan Sesungguhnya Kami telah mendatangkan Al kitab (Taurat) kepada Musa, dan Kami telah menyusulinya (berturut-turut) sesudah itu dengan rasul-rasul, dan telah Kami berikan bukti-bukti kebenaran (mukjizat) kepada Isa putera Maryam dan Kami memperkuatnya dengan Ruhul Qudus. Apakah Setiap datang kepadamu seorang Rasul membawa sesuatu (pelajaran) yang tidak sesuai dengan keinginanmu lalu kamu menyombong; Maka beberapa orang (diantara mereka) kamu dustakan dan beberapa orang (yang lain) kamu bunuh?”

Tiga abad setelah peristiwa penyaliban, pengikut ajaran Nabi Isa as. berkembang dengan beragam corak pemahamannya. Terjadi bentrokan diantara mereka antara kalangan yang pro ajaran Tauhid dari Nabi Isa as. dengan yang kontra. Mereka yang kontra notabene adalah kelompok pro ajaran Paulus yang paganis. Peperangan ini sampai mengancam keutuhan kerajaan Roma.

Karenanya, atas usulan Konstantin diadakanlah Muktamar di Nicea pada tahun 325 M yang dihadiri sekitar 2048 orang dengan pendiriannya masing-masing. Terjadi perdebatan yang sengit dan tak ada titik temu. Akhirnya Konstantin yang cenderung pada paganis memanggil 318 orang yang berfaham Paulus dan menyatakan dukungannya. Setelah itu muktamar dilanjutkan, sementara itu peserta lainnya melakukan walk out. Di dalam muktamar ini banyak dipilih doktrin-doktrin dan syiar–syiar ibadah secara voting (tanggal paskah, peranan uskup, dan tentu saja tentang ketuhanan Yesus). Setelah itu diadakanlah revisi terhadap Injil. Sementara injil-injil lain yang bertentangan dimusnahkan. Dan orang yang berani membaca injil terlarang itu akan dicap sebagai heretis (berlaku bid’ah).

Perihal apakah injil yang asli masih adakah sampai saat ini? Allahua’lam. Namun hemat saya, permasalahannya bukan pada masih ada yang aseli atau tidak, namun injil hanya berlaku bagi kaum Nabi Isa as. saja, sedangkan sekarang kita sebagai umat muslim telah memiliki kitab Suci Al Qur’an sebagai kitab yang dijaga keasliannya oleh Allah SWT hingga akhir zaman.

Kristen Pada Masa Rasulullah SAW

Tentu pada zaman Rasulullah SAW ada golongan yang beragama Nashrani. Menurut Imam Ibnul Qayyim Al Jauzi, dalam Hidayatu Al-Hayara fi Ajwibati Al-Yahud wa An-Nashara, umat Nasrani pada masa Rasulullah sudah tersebar di sebagian belahan dunia. Di Syam, (hampir) semua penduduknya adalah Nasrani. Adapun di Maghrib, Mesir, Habasyah, Naubah, Jazirah, Maushil, Najran, dan lain-lain, meski tidak semuanya, namun mayoritas penduduknya adalah Nasrani.

Terhadap mereka, Rasulullah SAW senantiasa melakukan Dakwah, seperti yang pernah beliau lakukan kepada Raja Najasyi, seorang Raja Nashrani yang tinggal di Ethiopia. Rasulullah SAW pun mengirimi surat kepada Najasyi untuk bertauhid kepada Allah SWT. Berikut adalah pesan surat tersebut,

"Dari Muhammad utusan Islam untuk An-Najasyi, penguasa Abyssinia (Ethiopia). Salam bagimu, sesungguhnya aku bersyukur kepada Allah yang tidak ada Tuhan kecuali Dia, Raja, Yang Maha Suci, Yang Maha Sejahtera, Yang Mengaruniakan keamanan, Yang Maha Memelihara, dan aku bersaksi bahwa Isa putra Maryam adalah ruh dari Allah yang diciptakan dengan kalimat Nya yang disampaikan Nya kepada Maryam yang terpilih, baik dan terpelihara. Maka ia hamil kemudian diciptakan Isa dengan tiupan ruh dari-Nya sebagaimana diciptakan Adam dari tanah dengan tangan Nya. Sesungguhnya aku mengajakmu ke jalan Allah. Dan aku telah sampaikan dan menasihatimu maka terimalah nasihatku. Dan salam bagi yang mengikuti petunjuk."

Ketika Rasulullah sholallahu ‘alaihi wasallam menulis surat kepada Raja Najasyi untuk menjadi seorang muslim, maka Raja Najasyi mengambil surat itu, beliau lalu meletakkan ke wajahnya dan turun dari singgasana. Beliaupun masuk Islam melalui Ja’far bin Abi Tholib radiyallahu ‘anhu.

Namun Rasulullah SAW juga pernah melakukan perperangan terhadap kaum Nashrani. Hal ini bermula ketika salah satu surat beliau telah dibawa oleh Harits bin Umair ra. yang akan diberikan kepada Raja Bushra yang Nashrani. Ketika sampai di Mu’tah, maka Syarahbil Ghassani yang ketika itu menjadi salah seorang hakim kaisar telah membunuh utusan Rasulullah SAW. Membunuh utusan, menurut aturan siapa saja, adalah suatu kesalahan besar. Rasulullah SAW sangat marah atas kejadian itu.

Maka Rasulullah SAW menyiapkan pasukan sebanyak tiga ribu orang. Zaid bin Haritsah ra. telah dipilih menjadi pemimpin pasukan tersebut. Rasulullah SAW bersabda, "Jika ia mati syahid dalam peperangan, maka Ja'far bin Abi Thalib ra. menggantinya sebagai pemimpin pasukan. Jika ia juga mati syahid, maka penlimpin pasukan digantikan oleh Abdullah bin Rawahah ra. Jika ia juga mati syahid, maka terserah kaum muslim untuk memilih siapa pemimpinnya". Allahua’lam. (Muhammad Pizaro Novelan Tauhidi)

Benda paling besar buatan manusia bukanlah Tembok Besar Cina

Walaupun tidak terlihat dari luar angkasa (sama halnya dengan tembok itu), benda buatan manusia terbesar di dunia ini areanya melebihi besar Indonesia, 700,000km2. Lebih kerennya lagi kita semua berpartisipasi dalam pembuatannya! Ya,... admin dan kalian membuatnya lebih besar ketika kita buang sampah sembarangan.



Yang dimaksud yaitu: "The Great Pacific Garbage Patch". Kumpulan sampah ini terdiri dari plastik, limbah kimia dan puing-puing yang dikumpulkan oleh arus lautan berputar, dan akhirnya disimpan di satu tempat di lautan pasifik.

Ditemukan pada tahun 1997 oleh Kapten Charles Moore, diperkirakan akan memakan uang puluhan, bahkan milyaran USD dan berdekade-dekade untuk membersihkannya. Pada tahun 2010, proyek ‘Kaisei’ berhasil mendaur ulang 100 ton sampah yang terkumpul disana. Sayangnya itu hanya 0,00003% dari beratnya.

Negara Terkaya di DUNIA

Banyak sebenarnya yang tidak tahu dimanakah negara terkaya di planet bumi ini, ada yang mengatakan Amerika, ada juga yang mengatakan negera-negara di timur tengah. tidak salah sebenarnya, contohnya Amerika. negara super power itu memiliki tingkat kemajuan teknologi yang hanya bisa disaingi segelintir negara, contoh lain lagi adalah negara-negara di timur Tengah.

Rata-rata negara yang tertutup gurun pasir dan cuaca yang menyengat itu mengandung jutaan barrel minyak yang siap untuk diolah. tapi itu semua belum cukup untuk menyamai negara yang satu ini. bahkan Amerika, Negara-negara timur tengah serta Uni Eropa-pun tak mampu menyamainya.
dan inilah negara terkaya di planet bumi yang luput dari perhatian warga bumi lainya. warga negara ini pastilah bangga jika mereka tahu. tapi sayangnya mereka tidak sadar "berdiri di atas berlian" langsung saja kita lihat profil negaranya.

Wooww… Apa yang terjadi? apakah penulis (saya) salah? tapi dengan tegas saya nyatakan bahwa negara itulah sebagai negara terkaya di dunia. tapi bukankah negara itu sedang dalam kondisi terpuruk? hutang dimana-mana, kemiskinan, korupsi yang meraja lela, kondisi moral bangsa yang kian menurun serta masalah-masalah lain yang sedang menyelimuti negara itu.
baiklah mari kita urai semuanya satu persatu sehingga kita bisa melihat kekayaan negara ini sesungguhnya.

1. Negara ini punya pertambangan emas terbesar dengan kualitas emas terbaik di dunia. namanya PT Freeport.

Apa saja kandungan yang di tambang di Freeport? ketika pertambangan ini dibuka hingga sekarang, pertambangan ini telah mengasilkan 7,3 JUTA ton tembaga dan 724,7 JUTA ton emas. saya (penulis= suranegara) mencoba meng-Uangkan jumlah tersebut dengan harga per gram emas sekarang, saya anggap Rp. 300.000. dikali 724,7 JUTA ton emas/ 724.700.000.000.000 Gram dikali Rp 300.000. = Rp.217.410.000.000.000.000.000 Rupiah!!!!! ada yang bisa bantu saya cara baca nilai tersebut? itu hanya emas belum lagi tembaga serta bahan mineral lain-nya.

Lalu siapa yang mengelola pertambangan ini? bukan negara ini tapi AMERIKA! prosentasenya adalah 1% untuk negara pemilik tanah dan 99% untuk amerika sebagai negara yang memiliki teknologi untuk melakukan pertambangan disana. bahkan ketika emas dan tembaga disana mulai menipis ternyata dibawah lapisan emas dan tembaga tepatnya di kedalaman 400 meter ditemukan kandungan mineral yang harganya 100 kali lebih mahal dari pada emas, ya.. dialah URANIUM! bahan baku pembuatan bahan bakar nuklir itu ditemukan disana. belum jelas jumlah kandungan uranium yang ditemukan disana, tapi kabar terakhir yang beredar menurut para ahli kandungan uranium disana cukup untuk membuat pembangkit listrik Nuklir dengan tenaga yang dapat menerangi seluruh bumi hanya dengan kandungan uranium disana. Freeport banyak berjasa bagi segelintir pejabat negeri ini, para jenderal dan juga para politisi busuk, yang bisa menikmati hidup dengan bergelimang harta dengan memiskinkan bangsa ini. Mereka ini tidak lebih baik daripada perampok di jalanan.

2. Negara ini punya cadangan gas alam TERBESAR DI DUNIA! tepatnya di Blok Natuna.



Berapa kandungan gas di blok natuna? Blok Natuna D Alpha memiliki cadangan gas hingga 202 TRILIUN kaki kubik!! dan masih banyak Blok-Blok penghasil tambang dan minyak seperti Blok Cepu dll. DIKELOLA SIAPA? EXXON MOBIL! dibantu sama Pertamina

3. Negara ini punya Hutan Tropis terbesar di dunia. hutan tropis ini memiliki luas 39.549.447 Hektar, dengan keanekaragaman hayati dan plasmanutfah terlengkap di dunia.

Letaknya di pulau Sumatra, Kalimantan dan Sulawesi. sebenarnya jika negara ini menginginkan kiamat sangat mudah saja buat mereka. tebang saja semua pohon di hutan itu makan bumi pasti kiamat. karena bumi ini sangat tergantung sekali dengan hutan tropis ini untuk menjaga keseimbangan iklim karena hutan hujan Amazon tak cukup kuat untuk menyeimbangkan iklim bumi. dan sekarang mereka sedikit demi sediki telah mengkancurkanya hanya untuk segelintir orang yang punya uang untuk perkebunan dan lapangan Golf. sungguh sangat ironis sekali.

4. Negara ini punya Lautan terluas di dunia. dikelilingi dua samudra, yaitu Pasific dan Hindia hingga tidak heran memiliki jutaan spesies ikan yang tidak dimiliki negara lain.


Saking kaya-nya laut negara ini sampai-sampai negara lain pun ikut memanen ikan di lautan negara ini.

5. Negara ini punya jumlah penduduk terbesar ke 4 didunia. dengan jumlah penduduk segitu harusnya banyak orang-orang pintar yang telah dihasilkan negara ini, tapi pemerintah menelantarkan mereka-mereka. sebagai sifat manusia yang ingin bertahan hidup tentu saja mereka ingin di hargai. jalan lainya adalah keluar dari negara ini dan memilih membela negara lain yang bisa menganggap mereka dengan nilai yang pantas.


6. Negara ini memiliki tanah yang sangat subur. karena memiliki banyak gunung berapi yang aktif menjadikan tanah di negara ini sangat subur terlebih lagi negara ini dilintasi garis katulistiwa yang banyak terdapat sinar matahari dan hujan.


Jika dibandingkan dengan negara-negara timur tengah yang memiliki minyak yang sangat melimpah negara ini tentu saja jauh lebih kaya. coba kita semua bayangkan karena hasil mineral itu tak bisa diperbaharui dengan cepat. dan ketika seluruh minyak mereka telah habis maka mereka akan menjadi negara yang miskin karena mereka tidak memiliki tanah sesubur negara ini yang bisa ditanami apapun juga. bahkan tongkat kayu dan batu jadi tanaman.

7. Negara ini punya pemandangan yang sangat eksotis dan lagi-lagi tak ada negara yang bisa menyamainya. dari puncak gunung hingga ke dasar laut bisa kita temui di negara ini.








Negara ini sangat amat kaya sekali, tak ada bangsa atau negara lain sekaya INDONESIA! tapi apa yang terjadi?



untuk EXXON MOBIL OIL, FREEPORT, SHELL, PETRONAS dan semua PEJABAT NEGARA yang menjual kekayaan Bangsa untuk keuntungan negara asing, diucapkan TERIMA KASIH.

http://wartawarga.gunadarma.ac.id/wp-content/uploads/2010/03/indonesia-flag.png
Sebuah cerita mungkin akan bisa menggambarkan indonesia saat ini silahkan disimak

Ketika Tuhan Menciptakan Indonesia

Suatu hari Tuhan tersenyum puas melihat sebuah planet yang baru saja diciptakan- Nya. Malaikat pun bertanya, "Apa yang baru saja Engkau ciptakan, Tuhan?" "Lihatlah, Aku baru saja menciptakan sebuah planet biru yang bernama Bumi," kata Tuhan sambil menambahkan beberapa awan di atas daerah hutan hujan Amazon. Tuhan melanjutkan, "Ini akan menjadi planet yang luar biasa dari yang pernah Aku ciptakan. Di planet baru ini, segalanya akan terjadi secara seimbang".

Lalu Tuhan menjelaskan kepada malaikat tentang Benua Eropa. Di Eropa sebelah utara, Tuhan menciptakan tanah yang penuh peluang dan menyenangkan seperti Inggris, Skotlandia dan Perancis. Tetapi di daerah itu, Tuhan juga menciptakan hawa dingin yang menusuk tulang.

Di Eropa bagian selatan, Tuhan menciptakan masyarakat yang agak miskin, seperti Spanyol dan Portugal, tetapi banyak sinar matahari dan hangat serta pemandangan eksotis di Selat Gibraltar.

Lalu malaikat menunjuk sebuah kepulauan sambil berseru, "Lalu daerah apakah itu Tuhan?" "O, itu," kata Tuhan, "itu Indonesia. Negara yang sangat kaya dan sangat cantik di planet bumi. Ada jutaan flora dan fauna yang telah Aku ciptakan di sana. Ada jutaan ikan segar di laut yang siap panen. Banyak sinar matahari dan hujan. Penduduknya Ku ciptakan ramah tamah,suka menolong dan berkebudayaan yang beraneka warna. Mereka pekerja keras, siap hidup sederhana dan bersahaja serta mencintai seni."

Dengan terheran-heran, malaikat pun protes, "Lho, katanya tadi setiap negara akan diciptakan dengan keseimbangan. Kok Indonesia baik-baik semua. Lalu dimana letak keseimbangannya? "
Tuhan pun menjawab dalam bahasa Inggris, "Wait, until you see the idiots I put in the government." (tunggu sampai Saya menaruh 'idiot2' di pemerintahannya)

Dan untuk rasa terima kasih untuk Kemerdekaan Indonesia yang ke 65 tahun, kami pemuda-pemudi Indonesia memberikan penghargaan sebesar-besarnya kepada pejuang yang telah mengorbankan darah dan air mata mereka untuk bangsa yang tidak tahu terima kasih ini.


"Indonesia tanah air beta
disana tempat lahir beta,
dibuai dibesarkan bunda,
Tempat berlindung di hari Tua...
Hingga nanti menutup mata"

game education


Jakarta, CHIP.co.id - Mengusung tema sejarah dan budaya nasional dari Tanah Air yang dipadukan dengan konten yang memiliki unsur pendidikan kepada gamer, PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) menghadirkan permainan dunia maya yaitu Nusantara Online. Game ini merupakan salah satu upaya Telkom dalam memperluas porfolio produknya pada lini bisnis konten Edukasi dan Hiburan yang dapat diakses melalui situs www.nusol.web.id dalam versi trial Open Beta. Peluncuran acara ini mengambil tempat di Digital Lounge Mall of Indonesia (9/5).

Telkom menunjukkan keseriusannya dalam menjalankan bisnis Telecomunication, Information, Multimedia dan Edutainment (TIME) dengan menghadirkan Nusantara Online yang memerlukan askes internet yang stabil dengan membuktikan kehandalan jaringan internet cepat Speedy.

Hadir pada kesempatan ini adalah Indra Utoyo selaku Direktur IT Telkom bersama dengan Agina Siti Fatimah selaku Operation Vice President PR Telkom. Nusantara Online hadir sebagai wujud sejarah nasional yang merupakan konten lokasl asli buatan Anak Bangsa. Nusantara Online dipadukan dengan sejarah dan cerita rakyat Nusantara ke dalam bentuk yang lebih modern, dinamis dan atraktif, sehingga gamer akan menyukai permainan yang memiliki unsur sejarah ini.

Telkom menyadari akan pertumbuhan pelanggan Speedy yang naik sekitar 2,5 hingga 2,7 juta pelanggan pada tahun ini. Bahkan, Telkom memperkirakan terdapat sekitar 20 persen dari 2 juta pelanggan Speedy yang menggunakan aksesnya untuk bermain game online.

Game Nusantara Online terselenggara atas kerjasama Telkom dengan PT Nusantara Wahana Komunika, sebagai penyedia layanan game. Promosi berlangsung dalam masa 2 bulan, agar para pengguna dapat mencoba game Nusantara Online ini secara cuma-cuma. Telkom ajan melakukan roadshow ke berbagai sekolah di area Jakarta dan Bandung dan mendistribusikan CD installer ke warnet Awari, seluruh pelanggan Speedy, dan khalayak umum. Untuk pelanggan Speedy akan diberikan token sebesar 5000 poin, voucher selama 3 bulan dan diskon hingga 50%.

Nusantara Online merupakan game berkonsep Massively Multiplayer Online Role-Playing Game (MMORPG) yang menampilkan latar belakang sejarah nasional pada masa lalu, berpadu dengan kebudayaan dan kerajaan besar seperti Majapahit, Pajajaran, dan Sriwijaya. Nusantara Online juga dikembangkan dengan teori kemasyarakat, arkeologi, sejarah, dan sosial yang belaku pada budaya di masa silam. Bentuk karakter, susunan kemasyarakatan, bentuk bangunan, hingga peta yang digunakan sesuai dengan budaya sejarah pada masanya, dikombinasikan dengan tokoh mitologi, hikayat dan legenda rakyat. Latar belakang permainan pun dikemas dengan alunan lagu rakyat.

sesaat setelah anda meninggal


Sesaat sebelum mati Anda akan merasakan jantung berhenti berdetak, nafas tertahan dan badan bergetar. Anda merasa dingin di telinga. Darah berubah menjadi asam dan tenggorokan berkontraksi.


0 Menit :
Kematian secara medis terjadi ketika otak kehabisan supply oksigen.

1 Menit :
Darah berubah warna dan otot kehilangan kontraksi, isi kantung kemih keluar tanpa izin.

3 Menit :
Sel-sel otak tewas secara masal. Saat ini otak benar-benar berhenti berpikir.

4 - 5 Menit:
Pupil mata membesar dan berselaput. Bola mata mengkerut karena kehilangan tekanan darah.

7 - 9 Menit:
Penghubung ke otak mulai mati, efek yang sama terjadi ketika anda menyaksikan sinetron.

1 - 4 Jam:
Membuat otot kaku dan rambut berdiri, kesannya rambut tetap tumbuh setelah mati.

4 - 6 Jam:
Rigor Mortis * Terus beraksi. Darah yang berkumpul lalu mati dan warna kulit menghitam.

6 Jam:
Otot masih berkontraksi. Proses penghancuran, seperti efek alkohol masih berjalan.

8 Jam:
Suhu tubuh langsung menurun drastis.

24 - 72 Jam:
Isi perut membusuk oleh mikroba dan pankreas mulai mencerna dirinya sendiri !.

36 - 48 Jam:
Rigor Mortis * Berhenti, Tubuh anda selentur penari balerina lagi.

3 - 5 Hari:
Pembusukan mengakibatkan luka skala besar, darah menetes keluar dari mulut dan hidung.

8 - 10 Hari:
Warna tubuh berubah dari hijau ke merah sejalan dengan membusuknya darah.

Beberapa Minggu:
Rambut, Kuku, Dan Gigi dengan mudahnya terlepas.

Satu Bulan:
Kulit Anda mulai mencair !.

Satu Tahun:
Selain tulang-belulang tidak ada lagi yang tersisa dari tubuh anda ! Sekarang Anda adalah saingan Twiggy dan Calista Flockhart.

Minggu, 18 Desember 2011

Tekhnologi Informasi


Posted: 08 Desember 2011 00:58:00 by lucian BeritaNet.com | Dilihat 303 kali

IMFT (Intel Micron Flash Technologi), Perusahaan rekanan Intel dan Micron ini mengumumkan bahwa mereka telah mampu menghasilkan Chip Flash dengan kapasitas 128 GB NAND dengan ukuran sangat kecil yaitu 20nm (nano meter).

Saat ini IMFT sedang memproduksi secara masal untuk type 64 Gb, sedangkan Produk terbaru ini merupakan pengembangan dari produk sebelumnya dan masih dalam tahap pengujian.

Untuk versi 64Gb menggunakan 8.192 bytes page sedangkan Pada versi 128GB akan di tingkatkan menjadi 16.384 byte page, akibatnya, controller dan firmware drive harus diubah untuk mengakomodasi ukuran page yang baru. Chip Flash 128GB akan menggunakan interface (Open NAND Flash Interface) ONFI 3.0 yang akan meningkatkan kecepatannya hingga maksimum 333 MT/s (MegaTransfer per Second).

Selain kapasitas dan kecepatan, properti lain yang penting dari memori flash adalah daya tahan, baik 64GB dan 128GB telah menggunakan teknologi multi-level cell (MLC), yaitu metode penyimpanan data di tiap sel. setiap sel mempunyai satu lampu kilat/Flash, tiap lampu kilat terkecil bertanggung jawab untuk menyimpan hanya nilai tunggal.

Chip Flash 20nm menggunakan desain gerbang Hi-K/metal yang memungkinkan untuk membuat transistor lebih kecil dengan daya tahan yang baik. IMFT mengklaim bahwa penggunaan Hi-K/metal gerbang adalah yang pertama di pakai untuk produksi flash NAND.

Untuk tipe 64Gb akan mulai di pasarkan pada pertengahan tahun depan, sedangkan butuh waktu yang lebih lama untuk memproduksi tipe 128 Gb. Diperkirakan 128GB baru akan di produksi masal pada semester pertama tahun depan, dan akan di pasarkan pada tahun 2013.

Intel juga berencana untuk memperkenalkan SSD (Solid State Drive) NAND 20nm dengan kapasitas 2 Terabyte dengan target pasar Komputer tablet dan Ultrabook.


Rabu, 14 Desember 2011

jadwal shalat


berita terkini


VIVAnews - Alam demokrasi yang memberikan kebebasan insan pers, tidak serta merta membuat para wartawan aman dari ancaman. Penganiayaan, ancaman pembunuhan hingga perusakan terhadap aset pribadi masih kerap dialami oleh wartawan.

Insiden paling muktahir dialami oleh wartawan Rote Ndao News, Robbi Daniel Heneuk, atau biasa disapa Dance, asal Nusa Tenggara Timur. Rumahnya di Desa Kuli, Kecamatan Lobalain, Rote Ndao, dirusak dan dibakar oleh sekelompok orang.

Aksi perusakan terjadi pada Minggu, 11 Desember 2011, dinihari. Saat Dance keluarganya terlelap, sekelompok orang datang dan melempari rumahnya dengan kayu dan batu. Akibat aksi itu, Gino Novitri Heneuk, anak Dance yang masih berusia 1 bulan meninggal dunia karena syok.

Di tengah perasaan duka yang mendalam karena kehilangan bayinya, Dance dan keluarga masih diterpa ujian berat. Kehilangan rumah tinggal. Sebab, sehari kemudian, tepatnya Senin malam, pukul 1.45 WIT, sekelompok orang terebut membakar rumah Dance hingga hangus.

Beruntung, nyawa Dance, istri dan anak sulungnya masih selamat dari kobaran api. "Istri saya bangun, dan melihat kobaran api di atap rumah. Kemudian membangunkan saya," ungkap Dance kepada VIVAnews.com, 14 Desember 2011.

Tak banyak berkata, Dance, istri dan anak sulungnya langsung keluar dari rumah yang sudah hampir roboh akibat dijiliat api. "Saya bersama istri dan anak sulung berhasil selamat dengan melarikan diri ke dalam hutan," tambahnya.

Sebelum terjadinya penyerangan, pada Sabtu siang dirinya sempat didatangi sejumlah orang yang mengancam akan membakar rumah dan menghabisi nyawanya.

Mendapat ancaman itu, Dance kemudian berinisiatif melaporkan ke Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres Rote Ndao, Iptu Faisal Fatsey. Saat itu juga, pihak kepolisian, kata Faisal, akan menyelidiki ancaman tersebut.

Kemudian, Sabtu 10 Desember 2011 sekitar Pukul 17.00 WITA, Iptu Faisal Fatsey bersama sejumlah anggota Polres langsung ke lokasi untuk melakukan pengamanan.

Namun, karena ancaman hanya melalui lisan, kata Dance, polisi belum bisa bertindak banyak. Sekitar pukul 20.00 WITA, Iptu Faisal dan anggota Polres kembali ke markas. "Sebelum Kasat Reskrim menyelidiki lebih lanjut ancaman lisan itu, rumah saya sudah dilempari orang," tuturnya.

Akibat Pemberitaan?

Dance menduga, aksi brutal sekelompok orang itu karena pemberitaan kasus korupsi yang pernah ditulisnya.

Dalam dua bulan terakhir, media tempatnya bekerja, tabloid Rote Ndao News, menurunkan berita tentang dugaan kasus korupsi Alokasi Dana Desa (ADD) Desa Kuli, Kecamatan Loba Lain yang digunakan untuk pembangunan kantor desa. Tak hanya itu, Rote Ndao News juga menurunkan laporan tentang dugaan korupsi dana pembangunan rumah transmigrasi lokal sebesar Rp3,1 miliar.

Bukan hanya Dance, ada dua wartawan lain yang juga menulis tentang kasus korupsi tersebut. "Yang menulis itu hanya tiga media," katanya.

Dance paham, tugas dan profesinya sebagai wartawan tidak akan lepas dari berbagai ancaman pihak lain. Terutama, pihak yang dirugikan karena pemberitaan. Namun, selama pemberitaannya memenuhi unsur kelayakan berita, dia tidak akan berhenti.

Karena itulah, dia dan rekan-rekannya tetap melanjutkan penulisan mengenai korupsi itu. "Saat menulis sejak Oktober, kami terus diancam dibunuh, mau dibakar," tuturnya.

Kepala Bagian Penerangan Umum Mabes Polri, Komisaris Besar Boy Rafli Amar menyatakan, pihaknya sudah mendapatkan laporan mengenai kejadian tersebut. Penyelidikan sudah dilakukan, namun, belum ada tersangka dalam kasus pembakaran rumah Dance, termasuk motifnya.

"Masih sebatas pemeriksaan saksi. Olah tempat kejadian perkara (TKP) sudah, saksi baru tiga yang merupakan tetangganya. Pelaku belum diketahui karena terjadi dini hari," katanya.

Boy mengatakan, jika pelaku tertangkap, akan dijerat pasal tindak pidana pembakaran yakni, pasal 188 KUHP, pasal 187 dan 188. Dia menambahkan, jika terbukti si pelaku tak hanya melakukan pembakaran tetapi juga perusakan atau sengaja melakukan penganiayaan, bisa dikenakan pasal berlapis. "Jika memang terbukti. Tapi saat ini belum bisa disampaikan. Yang jelas faktanya adalah rumah yang bersangkutan dibakar," tandasnya.

Mendengar kembali terjadinya aksi kekerasan terhadap wartawan, Dewan Pers langsung menggelar rapat khusus membahas kekerasan yang dialami Dance dan keluarganya. "Kami sangat mengutuk peristiwa kekerasan ini. Apapun alasannya, ini tidak bisa dibenarkan dan harus dituntut," ucap Anggota Dewan Pers, Agus Sudibyo.

Menurut dia, bila ada pihak-pihak yang merasa tidak puas atau dirugikan dengan suatu pemberitaan media, maka ada mekanisme untuk menyelesaikannya, tidak dengan jalan kekerasan. Oleh karena itu, Dewan Pers, kata Agus, akan memberikan advokasi untuk Dance dan keluarganya.

Dewan Pers menilai kekerasan ini sudah di luar batas dan tidak bisa ditolerir. “Kami selama ini memang banyak menangani kekerasan wartawan di daerah. Kami akan membahas langkah-langkah advokasi. Kami akan bereaksi cepat,” tegas Agus.

Umumnya, lanjut Agus, Dewan Pers mengirim tim ke lapangan atau meminta kontribusi teman-teman Aliansi Jurnalis Independen (AJI), untuk membantu langkah-langkah advokasi. “Kami juga akan segera berkoordinasi dengan Polri mengenai masalah ini,” kata dia.

Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi, M. Jasin, meminta aparat kepolisian mengusut tuntas pelaku penyerangan. "Saya tetap menyemangati seluruh wartawan di Indonesia agar tidak surut berjuang melawan korupsi," ujar Jasin kepada VIVAnews.com.

Jasin berharap kejadian serupa tidak akan terulang lagi. Meski demikian ia berpesan kepada para jurnalis agar tidak surut menyuarakan perjuangan melawan korupsi.

• VIVAnews

About Me

HERU KISWANTO- born in Jogja never ending Asia 24 years ago